top of page
Search

8 Tips dan Trik Berhemat dan Menabung untuk Beli Mobil



Beli mobil dengan menabung bersama Kessler Executive Search!

Rajin menabung untuk beli mobil dengan tips dan trik ini! Salam sehat, jobseekers! Buat kita kaum pekerja yang sudah kenyang lembur, pasti ada keinginan yang dicapai… seperti beli mobil!


Beli mobil tentunya keputusan besar, jadi kamu perlu tips berhemat dan tips menabung dari Headhunter terbaik, seperti Kessler Executive Search!


Simak 8 tips dan trik dari recruiter Kessler Executive Search berikut ini!

 

3 Mindset Menabung Untuk Beli Mobil


Dalam menabung untuk beli mobil, pertama perlu sikap mental (mindset) yang harus kamu terapkan. Tanpa itu, kamu akan mudah menyerah di tengah jalan. Siap?


1. Apa Alasan Kamu Beli Mobil?

Perlu alasan yang kuat sebagai motivasi untuk mencapai tujuan besar seperti membeli mobil. Coba tanya dirimu sendiri, “Kenapa aku ingin beli mobil?”


Apa beli mobil benar-benar penting bagimu? Bagaimana dengan situasimu saat ini, dari segi keuangan, sosial, juga pengetahuan? Keluarga juga harus diperhatikan.


Perlu mobil untuk ke kampus? Perhatikan jalur pulang-pergi kamu; umumnya sih naik bis lebih murah. Lagipula sebaiknya kamu fokus kerjakan skripsi daripapada mengurus mobil.


Perlu mobil untuk ke kantor? Selama jaraknya masih bisa ditempuh dengan kendaraan umum seperti bis, kereta, atau sepeda, lebih baik tidak usah. Kalau mau, beli motor saja.


Atau kamu perlu mobil untuk keluarga? Memang praktis untuk mengantar anak sekolah dan suami/istri dengan mobil, tapi jangan lupa biaya bensin dan perawatan mobil setelahnya!


Jangan terpancing alasan kecil seperti ‘mobil kan keren’ atau ‘gengsi lihat teman naik mobil’. Mobil harus memberi manfaat pada diri sendiri dan keluargamu, bukan sekedar hobi!


2. Nggak Harus Baru

Cari kerja itu pasti maunya posisi bagus, dan beli mobil pasti maunya yang baru. Tapi tidak harus begitu! Mobil second jauh lebih murah, tapi kualitasnya bagus!


Mobil baru harganya berkali-kali lipat, jadi kamu bisa mudah patah semangat saat menabung. Tetap mengincar mobil baru boleh, tapi selalu ingat mobil second juga pilihan oke.


Selama kamu teliti saat mencarinya, mobil second yang bagus bisa didapat! Perhatikan semua kondisi mobil itu, mulai dari tampilan body, mesin, knalpot, bagian dalam, dsb.


Mobil second yang hampir seperti baru, tapi dengan harga jauh lebih murah ada asal dicari!


3. Prosesnya Akan Panjang, Jadi Nikmati Saja

Menabung untuk beli mobil akan makan waktu, jadi nikmati saja prosesnya. Jangan sampai kamu jadi gak sabaran terus bertindak nekat!


Misalnya lembur setiap hari, pakai weekend buat kerja juga, atau bahkan judi online!? NO! Kamu bakal burnout atau terlilit masalah, jadi jangan ambil jalan pintas!

 

5 Tips dan Trik Berhemat dan Menabung untuk beli Mobil


Setelah punya mindset yang tepat, saatnya menjalankan tips berhemat dan tips menabung dari HRD! Segala petunjuk di bawah akan berjalan lancar selama 3 mindset tadi sudah kamu kuasai!


1. Riset Mobil yang Akan Dibeli

Sebelum menabung seperak pun, cari tahu lebih jauh soal mobil yang ingin kamu beli! Apa kamu ingin mobil keluarga yang besar? Sports car untuk berduaan dengan pasangan?


Merek berpengaruh besar dalam harga mobil, jadi hati-hati dalam memilih merek terkenal. Walau garansi kualitas lebih terjamin, harganya jelas akan berlipat-lipat!


Periksa kembali mindset yang sudah kamu terapkan sebelumnya. Apakah mobil bermerek sesuai alasan kamu menabung untuk beli mobil? Atau resiko beli mobil merek lain terlalu tinggi?


Dengan menelitinya jauh-jauh hari, kamu bisa lebih fokus pada model yang benar-benar kamu inginkan dan perlukan, jadi tidak akan bimbang dalam berhemat atau menabung!


2. Tetapkan Jumlah Tabungan Setiap Bulan

Hitung berapa yang bisa kamu tabung dari gaji setiap bulan, dengan angka yang wajar. Jangan terlalu nafsu untuk menabung sebanyak mungkin, karena bisa saja ada keperluan tak terduga.


Sisihkan sisa gaji setelah dikurangi kebutuhan pokok (makan, minum, air listrik), lalu sisakan sedikit untuk dana darurat dan menabung sisanya.


Hitunglah perkiraan berapa lama kamu harus menabung untuk membeli mobil yang diincar. Kalau terlalu lama, coba cari celah untuk lebih berhemat.


Tapi kalau terlalu sebentar, mungkin kamu menabung terlalu banyak. Jangan sampai kehidupan sehari-harimu jadi terbebani hanya untuk beli mobil!


3. Berhemat dengan Wajar

Tips berhemat terbaik adalah menekan pengeluaran yang kurang perlu. Apa kamu hobi karaoke? Coba berhenti dulu. Suka jajan kuliner? Coba kurangi. Hobi ke mall? Cari kegiatan di rumah aja!


Yang penting adalah keseharianmu tidak terasa berat, walau pengeluaran ditekan. Jangan sampai kamu menekan pengeluaran pokok seperti beras, air, dan listrik.


Mematikan lampu yang tidak perlu wajar, tapi gelap-gelapan itu bikin sakit mata! Tidak makan mewah oke, tapi bukan berarti harus diet indomie atau nasi kecap!


Daripada beli makanan di luar, bawalah bekal buatan pasangan atau diri sendiri agar lebih hemat, tapi tetap makan sehat.


4. Tabung Bonus dan THR

Karena umumnya gaji yang bisa ditabung tiap bulan itu relatif kecil, tunjangan seperti bonus dan THR jadi cocok untuk ditabung!


Jumlah uang besar dari bonus dan THR jarang didapat, jadi pastikan kamu menabungnya agar nanti beban tabungan gaji tiap bulan terasa lebih ringan!


5. Gunakan Fitur Auto-Debet

Buat kamu yang suka gatal belanja, gunakan fitur auto-debet, yang otomatis menambung sejumlah uang tiap bulan. Selain lebih praktis, kamu lebih sulit tergoda belanja gak penting!

 

Demikian tips dan trik berhemat dan menabung untuk beli mobil dari Kessler Executive Search! Selalu jaga kesehatan agar mobil yang kamu beli nanti jadi berkah, bukan beban~


Sumber:


16 views0 comments

Comments


bottom of page