top of page
Search

5 Tanda Lolos Interview dan Diterima Kerja


Mengetahui tanda diterima kerja bikin kamu gak was-was nunggu telepon HRD!

Ini tanda kamu lolos interview HRD! Halo, jobseekers! Tetap cari kerja dengan semangat bareng HRD? Buat kamu yang masih dighosting HRD, jangan patah semangat!


Sebelum atau sesudah interview, pasti cemas soal diterima kerja atau tidak. Kessler Executive Search punya tips jitu: 5 tanda lolos interview dan diterima kerja!


Biar kamu gak stres nebak-nebak terus, simak tanda-tanda berikut!

 

5 Tanda Lolos Interview dan Diterima Kerja


1. Senyum Ramah

Tanda diterima kerja yang paling mudah diketahui saat wawancara kerja adalah senyum~

Kalau recruiter kamu tersenyum ramah, ngobrol santai, dan membuatmu nyaman dari awal sampai akhir interview… artinya dia jatuh cinta! …EH, BUKAN!! Ehem, ehem.


Bila HRD banyak senyum dan ramah padamu saat interview, berarti mereka suka pada karakter atau kemampuanmu (atau keduanya) dan ingin kamu bergabung ke perusahaan!


Memang bukan jaminan diterima, tapi kalau ini terjadi, berarti kemungkinan kamu sukses interview kerja meningkat tajam!


2. Durasi Panjang

Headhunter yang baik selalu ingin tahu lebih banyak soal kandidat ideal mereka, walau harus bicara lebih dari satu jam. Bisa jadi itu kamu~


Kalau kamu kandidat ideal yang diinginkan HRD, mereka tidak akan buru-buru menjalankan interview. Mereka akan bertanya banyak tentang dirimu, bahkan soal hal kecil sekalipun.


Mungkin kamu merasa agak risi, tapi ini kesempatan. Selain ingin memastikan value kamu sebagai pekerja, mereka juga akan menjaga kata-kata supaya kamu tidak tersinggung.


Tidak jarang kamu ditawari minum atau cemilan setelah banyak waktu berlalu. Nikmati saja dan walau capek, jangan terlihat bosan atau kesal.


Semakin lama, semakin besar peluang lolos wawancara kerja!


3. Diberitahu Banyak Hal Tanpa Bertanya

Agar proses wawancara kerja lancar, selain ditanyai oleh HRD, kamu juga harus aktif bertanya untuk menunjukkan rasa tertarikmu pada perusahaan.


Namun saat kamu diberitahu banyak hal tanpa bertanya, itu tanda diterima kerja!


HRD akan sibuk menanyai banyak orang cari kerja setelah kamu, jadi mereka tidak akan buang waktu menjelaskan banyak hal kalau kamu tidak sesuai kebutuhan.


Memberitahumu banyak info penting soal perusahaan, jadwal kerja, struktur tim, dll tanpa ditanya itu tanda lolos interview!


4. Antusias Menjawab Pertanyaan

Salah satu tips interview kerja terbaik adalah banyak bertanya pada HRD, terkait topik yang cocok dengan perusahaan yang kamu lamar.


Tanda lolos interview kerja adalah reaksi pewawancara saat kamu bertanya. Apa mereka tersenyum atau cemberut? Menjawab dengan antusias atau malas-malasan?


Kalau mereka menjawab singkat tanpa rincian, disertai muka cemberut dan nada bicara datar… berarti kamu tidak sesuai kriteria dan mereka ingin segera lanjut ke calon berikutnya.


Tapi kalau mereka senang menjawab, bahkan menjelaskan sedetil-detilnya dengan gembira saat kamu bertanya, itu tanda sukses interview kerja!


5. Negosiasi Gaji

Kebanyakan headhunter, recruiter, dan HRD tidak akan bicara soal gaji saat interview. Kecuali kandidat saat itu adalah orang yang mereka butuhkan.


Nah, kalau saat wawancara kerja HRD bicara soal gaji ke kamu, apalagi tanpa ditanya lebih dulu… itu tanda lolos interview yang sangat besar!


Lebih baik lagi kalau HRD sampai ingin nego gaji denganmu, mulai dari range gaji sekian juta sampai angka tertentu. Lampu hijau tanda diterima kerja!


Ups, jangan kesenangan dulu. Hati-hati untuk tidak terlihat terlalu senang, sok jual mahal, atau mematok angka tak wajar (terlalu tinggi atau rendah). Salah-salah kamu jadi gagal!


Stay cool dan bicaralah seperti biasa agar momen sukses interview kerja ini bertahan sampai akhir.

 

Sekian 5 tanda lolos interview dan diterima kerja oleh Kessler Executive Search! Cari kerja harus totalitas sampai lolos interview HRD, jadi berjuanglah sampai akhir~


Sumber:

1,858 views0 comments

Comments


bottom of page